1. Di bawah ini, manakah di antara penulisan daftar pustaka untuk nama penulis terdiri dari dua orang yang paling tepat...
a. Arifin, Zaenal juga S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akademika Pressindo.
b. Arifin, Zaenal dan S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akademika Pressindo.
c. Arifin, Zaenal beserta S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akademika Pressindo.
d. Arifin, Zaenal dengan S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akademika Pressindo.
e. Arifin, Zaenal serta S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akademika Pressindo.
2. Jika judul karangan ilmiah lebih dari satu baris, maka disusun dengan...
a. Piramida terbalik
b. segitigas emas
c. persegi panjang
d. kubus
e. segitiga sama sisi
3. Yang dimaksud dengan ungkapan khas kebahasaan yang salah satu unsurnya yang tidak bisa tergantikan oleh unsur lain dinamakan...
a. antonim
b. homofon
c. homonim
d. sinonim
e. idiomatik
4. Meja, rumah, mobil, air, cantik, hangat, wangi, dan suara merupakan beberapa contoh kata...
a. kata kongkret
b. kata baku
c. kata khusus (hiponim)
d. kata umum
e. kata abstrak
5. Seseorang yang menghimpun segala komentar, saran, dan pertanyaan dalam buku untuk dijadikan dokumen bagi presentasi ilmiah dinamakan...
a. Master of Ceremony (MC)
b. Notulen
c. moderator
d. penyaji
e. penguji
6. Halaman yang berisikan pernyataan dari pembimbing TA bahwa tulisan anda telah disetujui dan layak untuk diujikan pada sidang TA terdapat pada halaman...
a. halaman judul
b. halaman abstrak
c. halaman pengesahan
d. halaman penyetujuan
e. halaman daftar isi
7. Cepat lambatnya pengucapan, tidak berbicara terlalu cepat atau sebaliknya saat berpidato dinamakan...
a. dinamika
b. nada suara
c. tempo
d. vokal
e. warna suara
8. Pada bagian tengah atas, penulisan tajuk daftar pustaka menggunakan huruf...
a. huruf miring
b. huruf tebal
c. huruf kecil
d. huruf kapital
e. huruf indah
9. Kutipan yang tidak sama persis dengan aslinya dinamakan kutipan...
a. kutipan ibu
b. kutipan tidak langsung
c. kutipan langsung
d. kutipan kaki
e. kutipan teks
10. Kata yang terangkai menjadi kalimat sebagai pengantar karangan disebut kata...
a. kata-katanya
b. kata ibu
c. kata pengesahan
d. kata terakhir
e. kata pengantar
11. Kalimat dimana subyeknya melakukan suatu perubahan aktivitas dinamakan kalimat...
a. kalimat aktif
b. kalimat tanya
c. kalimat pasif
d. kalimat seru
e. kalimat panjang pendek
12. Pendeskripsian tentang permasalahan umum dari topik yang akan diteliti terdapat pada...
a. landasan teori
b. rumusan masalah
c. tujuan penelitian
d. catatan kaki
e. latar belakang masalah
13. Kalimat yang digunakan jika penulis hendak memberitakan, memberitahukan, atau menginformasikan sesuatu dinamakan kalimat...
a. kalimat perintah
b. kalimat pernyataan
c. kalimat seru
d. kalimat berkompilasi
e. kalimat tanya
14. Proses komunikasi yang berkesinambungan tempat pesan dan simbol bersikulasi ulang secara terus menerus antara pembiacara dengan para pendengar dinamakan...
a. berbicara
b. membaca
c. bercerita
d. mendongeng
e. berpidato
15. Alinea yang dipergunakan untuk penulisan daftar pustaka adalah alinea...
a. alinea piramida terbalik
b. alinea rata kanan
c. alinea rata kiri
d. alinea lurus
e. alinea menggantung atau menonjol
16. Kalimat yang berisi ajakan, suruhan, atau larangan untuk melakukan sesuatu dinamakan kalimat...
a. kalimat perintah
b. kalimat seru
c. kalimat berkompilasi
d. kalimat tanya
e. kalimat pernyataan
17. Aduh, pegangan saya terlepas!
Berdasarkan contoh kalimat di atas, kalimat tersebut merupakan kalimat...
a. kalimat perintah
b. kalimat seru
c. kalimat berkompilasi
d. kalimat tanya
e. kalimat pernyataan
18. Halaman yang berisikan pernyataan kapan, dimana, dan siapa yang telah menyelesaikan karya ilmiah terdapat pada halaman...
a. halaman judul
b. halaman abstrak
c. halaman pengesahan
d. halaman penyetujuan
e. halaman daftar isi
19. Apa yang dimaksud dengan makna dalam alam wajar secara eksplisit, konseptual, dan sesuai apa adanya adalah makna...
a. Konotatif
b. denotatif
c. hati
d. sinonim
e. diksi
20. Yang dimaksud dengan pendekatan-pendekatan atau teori-teori relevan dengan judul dan rumusan masalah yang akan kita gunakan untuk mengupas, menganalisis, dan menjelaskan variabel yang akan diteliti adalah...
a. landasan teori
b. rumusan masalah
c. tujuan penelitian
d. catatan kaki
e. latar belakang masalah
21. Penulisan susunan daftar pustaka untuk nama belakang penulis, atau nama lembaga yang menerbitkan sumber bacaan, buka berdasarkan urutan angka atau huruf disusun berdasarkan urutan...
a. urutan abjad
b. urutan tahun terbit
c. urutan huruf
d. urutan gelar
e. urutan nomor
22. Pendeskripsian secara singkat, jelas dan tajam mengarah pada rumusan masalah dan latar belakang masalah terdapat pada...
a. landasan teori
b. rumusan masalah
c. tujuan penelitian
d. catatan kaki
e. latar belakang masalah
23. Kata yang acuannya semakin mudah diserap panca indera, disebut dengan kata...
a. kata kongkret
b. kata baku
c. kata khusus (hiponim)
d. kata umum
e. kata abstrak
24. Seseorang yang menyampaikan isi makalah dinamakan...
a. Master of Ceremony (MC)
b. Notulen
c. moderator
d. penyaji
e. penguji
25. Yang dimaksud dengan catatan yang dicantumkan pada kaki halaman karangan atau di setiao akhir bab karangan adalah catatan...
a. catatan harian
b. catatan ibu
c. catatan resep
d. catatan teks
e. catatan kaki
26. Di bawah ini, manakah di antara penulisan daftar pustaka yang diterbitkan oleh Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa yang paling tepat...
a. Pusat Pembinaan, Pengembangan Bahasa. 2005. Kamus Istilah Ekonomi. Jakarta: PT Balai Pustaka.
b. Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa. 2005. Kamus Istilah Ekonomi. Jakarta: PT Balai Pustaka.
c. Pengembangan Bahasa, Pusat Pembinaan. 2005. Kamus Istilah Ekonomi. Jakarta: PT Balai Pustaka.
d. Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa dkk. 2005. Kamus Istilah Ekonomi. Jakarta: PT Balai Pustaka.
e. Pengembangan Bahasa dan Pusat Pembinaan. 2005. Kamus Istilah Ekonomi. Jakarta: PT Balai Pustaka.
27. Catatan kaki dari sumber yang pernah dikutip, tetapi halaman berbeda dan telah disisipi catatan kaki lain dari sumber lain merupakan penggunaan pada...
a. catatan teks
b. Loc. Cit.,
c. Lolo. Cit.,
d. Ibid.,
e. Op. Cit.,
28. Di bawah ini, manakah di antara daftar pustaka untuk nama penulis yang lebih dari empat orang yang paling tepat...
a. Luxemburg, Jan van dkk. 1989. Tentang Sastra. Terjemahan Achadiati Ikram. Jakarta: Intermasa.
b. Luxemburg, Jan van dll. 1989. Tentang Sastra. Terjemahan Achadiati Ikram. Jakarta: Intermasa.
c. Luxemburg, Jan van dan kawan-kawan. 1989. Tentang Sastra. Terjemahan Achadiati Ikram. Jakarta: Intermasa.
d. Luxemburg, Jan van dsb. 1989. Tentang Sastra. Terjemahan Achadiati Ikram. Jakarta: Intermasa.
e. Luxemburg, Jan van &. 1989. Tentang Sastra. Terjemahan Achadiati Ikram. Jakarta: Intermasa.
29. Presentasi yang dilakukan untuk menyajikan karya tulis atau karya ilmiah seseorang di depan forum undangan atau peserta dinamakan presentasi...
a. presentasi populer
b. presentasi individu
c. presentasi kelompok
d. presentasi nonilmiah
e. presentasi ilmiah
30. Penulisan catatan kaki yang digunakan untuk pencantuman sumber bacaan yang sama, tetapi sudah diselingi oleh sumber bacaan yang lain terdapat pada...
a. catatan teks
b. Loc. Cit.,
c. Lolo. Cit.,
d. Ibid.,
e. Op. Cit.,
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~